SINDO DOMPU -Bupati Dompu, Bambang Firdaus, SE mengingatkan kepada ASN agar dapat memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, karena sejatinya ASN merupakan pelayan publik, sudah seharusnya mengacu pada ketentuan yang berlaku untuk memberikan pelayanan yang prima.
"Jangan mengecewakan publik dalam hal pelayanan, untuk itu berikan pelayanan yang maksimal,"tegas Bupati pada kegiatan Sidaknya di Dinsos, Selasa (15/04/25).
Bupati juga menekan kepada ASN untuk tetap disiplin dalam bekerja, sebab kata kunci bagi aparatur Pemerintah untuk mensukseskan berbagai program dan kegiatan pembangunan yang sudah direncanakan yakni dengan disiplin dalam bekerja.
"Disiplin bisa ditegakkan dengan mematuhi semua ketentuan peraturan yang berlaku semisal mematuhi ketentuan jam masuk dan jam pulang kerja, ketentuan pakaian kerja, dan juga ketentuan lainnya yang ditetapkan pemerintah", ujarnya.
Ditambahkannya terkait kedisiplinan ini saya akan senantiasa mengevaluasinya dan meminta pimpinan OPD untuk menyampaikan progres kedisiplinan aparatur yang dipimpinnya.(Rangers)
0 Komentar